Sabtu, 17 April 2010

Komunikasi Dan Pergaulan Remaja Digital Masa Kini

Apa itu Facebook? Siapa yang tidak tahu tentang Facebook di zaman yang modern ini. Hampir setiap orang mempunyai facebook. Facebook alias fb merupakan website yang dapat digunakan sebagai alat bersosialisasi atau membentuk komuniti dengan orang lain melalui internet. Fb memperbolehkan kita untuk berbagi foto, gambar, video, dll. Walaupun fb banyak memberikan dampak positif bagi para penggunanya, ada juga dampak negatif yang dapat ditimbulkan oleh website yang banyak digemari para remaja dan orang dewasa ini. Permasalahannya adalah banyak pengguna fb, pelajar, ataupun orang dewasa yang suka meng-upload foto-foto di fb yang mungkin memalukan atau menyinggung perasaan orang yang bersangkutan dengan foto tersebut. Terlebih lagi, foto tersebut dapat di-tag atau disebarluaskan ke orang-orang lain.

Menurut saya, hal seperti ini dapat terjadi karena di era modern ini, banyak sekali orang yang lebih menikmati dunia maya di dalam fb, atau lebih tepatnya mereka sudah kecanduan dengan yang namanya fb dan tidak menyadarinya lingkungan sekitar mereka. Karena sudah terlalu asyik dengan dunia mereka sendiri, para facebookers ini tidak mempedulikan perasaan orang yang berada di dunia nyata. Penyebab lainnya adalah karena sudah terlalu sering mengakses fb, hal itu mempengaruhi perkembangan kehidupan sosial anak ini. Kemudian anak ini tidak mempunyai teman dan ia pun tidak berusaha untuk bersosialisasi. Pada akhirnya ia tidak akan peduli pada perasaan orang lain, ia akan mempublikasikan sesuatu yang dianggap orang lain memalukan dan menyinggung perasaan mereka melewati fb. Akibat terburuk adalah tersebarnya data atau rahasia pribadi di fb tersebut; apalagi, kalau facebookers ini tidak tahu resiko menyebarnya data pribadi di internet.
Rahasia di internet mudah sekali tersebar dan fb juga mudah sekali di-hack.

Selain itu, sebelum kita meng-upload gambar atau foto-foto seseorang yang mungkin pribadi di fb, kita perlu menanyakan pendapat orang tersebut apabila fotonya boleh di-upload apa tidak. Sehingga kesalahpahaman pun tidak terjadi dan orang yang bersangkutan tidak kesal karena ia yang menginjinkan kalau foto tersebut boleh di-upload.

Kegunaan Facebook sangatlah luas dan bervariasi, ada yang positif dan ada juga yang negatif. Kita harus bijaksana dalam menggunakan teknologi masa kini dan juga dalam membagi waktu. Janganlah mementingkan sesuatu yang tidak terlalu penting, pentingkanlah yang ada di sekitar kita, seperti keluarga dan teman. Sebelum kita meng-upload foto atau gambar seseorang dif b alangkah baiknya apabila kita menanyakan pendapat orang tersebut terlebih dahulu agar tidak terjadi konflik dan kesalahpahaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar